Jadi Irup HSN 2022, Ini 3 Pesan Ganjar Pranowo

Jadi Irup HSN 2022, Ini 3 Pesan Ganjar Pranowo
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo jadi irup HSN 2022 di Lapangan Bandengan, Jepara, Sabtu (22/10/2022)

JEPARA – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi inspektur upacara Peringatan Hari Santri 2022 di Lapangan Bandengan, Kabupaten Jepara, Sabtu (22/10/2022). Ada tiga hal yang disampaikan Ganjar untuk para santri.

“Karena para santri dengan resolusi jihadnya saat itu, mampu mendorong pemerintah negara agar mempertahankan NKRI,” ujar Ganjar.

Ia menambahkan, upaya mempertahankan NKRI harus dilakukan oleh semua komponen negara. Di sini, peran santri sangat dibutuhkan, terutama untuk membendung rongrongan dari berbagai sisi.

“Maka, peran serta santri makin dibutuhkan. Pertama, di dunia digital mesti melek teknologi dan sudah dibuktikan dengan banyaknya pondok pesantren yang mengembangkan itu,” ungkapnya.

Kedua, pria berambut putih itu melanjutkan, santri harus mampu bertani secara mandiri. Sehingga santri mampu berkontribusi terhadap ketahanan dan kedaulatan pangan.

“Dan ketiga, santri inovatif serta santri kreatif yang bisa juga mencari solusi untuk memecahkan persoalan-persoalan lokal terhadap energi,” terangnya.

Maka, tiga hal itu dapat menjadi landasan bagi santri untuk mempertahankan NKRI sesuai dengan jamannya saat ini. (*sat)

error: