Cara Berkomunikasi yang Baik

Cara Berkomunikasi yang Baik

Cara Berkomunikasi yang Baik – Komunikasi sangat penting dan diperlukan dalam kehidupan sehari-hari, baik antara individu dengan individu, individu dengan kelompok, maupun kelompok dengan kelompok. Karena sangat pentingnya hal ini, maka bagaimana cara kita bisa berkomunikasi dengan orang lain juga merupakan hal yang harus di perhatikan agar bisa terciptanya komunikasi yang baik, efektif, dan efisien. Lantas bagaimana ya cara berkomunikasi yang baik itu? Nah pada artikel ini, admin akan membahas bagaimana cara berkomunikasi yang baik agar nantinya proses komunikasi berjalan lancar sehingga tidak terjadi miskomunikasi ataupun yang lain. Yuk langsung kita simak, Check This Out!

Komunikasi

Komunikasi merupakan pengiriman dan penerimaan pesan atau berita antara dua orang atau lebih sehingga pesan yang dimaksud dapat dipahami. Jadi komunikasi ini terjadi ketika suatu sumber menyampaikan suatu pesan kepada penerima dengan niat yang disadari untuk mempengaruhi perilaku penerima.

Fungsi Komunikasi yang Baik

Dengan adanya komunikasi bisa memberikan manfaat kepada kita, selain itu komunikasi sendiri memiliki beberapa fungsi diantaranya adalah :

  1. Sebagai Alat Motivasi

Cara Berkomunikasi yang Baik

Dengan komunikasi yang baik serta persuasif bisa meningkatkan motivasi seseorang dalam melakukan sesuatu. Dengan menyampaikan informasi yang bisa diraih dalam kehidupan akan dapat membangun motivasi.

  1. Sebagai Alat Kendali

Komunikasi sebagai alat kendali berarti dengan adanya komunikasi maka perilaku individu bisa dikontrol melalui penyampaian aturan yang harus di patuhi

  1. Sebagai Alat Komunikasi

Dengan berkomunikasi maka kita bisa memberikan informasi yang dibutuhkan oleh orang lain sehingga dengan informasi tersebut proses pengambilan keputusan dapat dilakukan dengan baik.

  1. Sebagai Ungkapan Emosional

Dengan adanya Komunikasi yang baik maka berbagai perasaan yang ada dalam diri seseorang bisa diungkapkan kepada orang lain dengan cara berkomunikasi. Emosi ini bisa berupa perasaan senang, marah, gembira, kecewa, dan lain sebagainya.

 

Cara Berkomunikasi yang Baik

Setelah kita membahas komunikasi itu sendiri dan apa fungsi dari adanya sebuah komunikasi, selanjutnya mari kita bahas bagaimana cara komunikasi yang baik agar proses yang terjadi dalam suatu komunikasi dapat berjalan dengan baik dan efektif. Berikut ini adalah beberapa cara berkomunikasi yang baik, diantaranya adalah :

  1. Utamakan Etika

Cara Berkomunikasi yang Baik

Setiap lawan bicara pasti memiliki ketentuan etika komunikasi yang berbeda-beda, jadi pastikan sobat bisa menyesuaikan etika ketika kita sedang berkomunikasi dengan siapapun itu. Baik Komunikasi secara langsung maupun by phone

  1. Bersikap Terbuka dan Jujur

Cara berkomunikasi yang baik juga harus ada sifat jujur dan terbuka dengan lawan bicara sehingga tidak menimbulkan alah paham, seperti misalnya salah satu pihak merasa keberatan dengan topik pembicaraan, dan malah menyebabkan rasa tidak nyaman.

  1. Jangan hanya fokus pada diri sendiri

Komunikasi itu bersifat dua arah,, jadi untuk mencapai sebuah komunikasi yang baik itu tidak mendominasi pembicaraan danjuga tidak mengutamakan hanya pada diri sendiri saja. Selalu berikan kesempatan dan perhatian kepada lawan bicara, jangan lupa perlakukan perasaan orang lain sama pentingnya dengan perasaan diri kita sendiri.

  1. Mengendalikan emosi

Dalam menjalin suatu komunikasi passti kita juga banyak berbagai ekspresi atau rasa yang ada, mungkin terkadang apabila kita dalam suatu forum diskusi maka perdebatan sering terjaid di dalamnya. Pastikan agar kita untuk bisa selalu mengendalikan emosi, jangan samapai malah menyebabkan masalah.

Baca Juga :  Pemkab Banyuwangi Ajak Anak Muda Tekuni Bisnis Digital

 

Hal yang Harus Diperhatikan agar Komunikasi  Efektif

  1. Menguasai Materi

Sobat harus memastikan bahwasanya materi yang akan disampaikan dikuasai oleh sobat, sehingga terjadi kesinambungan antara sobat dan lawan bicara serta komunikasi yang terjalin lancar saling adanya respoon satu sama lain.

  1. Tidak Memotong Pembicaraan Seseorang

Komunikasi bisa terjadi ketika kita sebagai komunikan mendapatkan feedback dari pendengar, bayangkan saja ketika sobat sidang berbicara tiba tiba di potong oleh lawan bicara. Pasti proses komunikasi yang terjadi tidak akan lancar, mengganggu proses komunikasi. Hal tersebut bukan hanya memberikan kesan tidak sopan, tetapi juga menandakan bahwasanya kita tidak bisa membangun komunikasi dengan baik yaa. Intinya kita juga harus bisa menjadi pendengar yang baik ketika lawan bicara membutuhkan teman bicara ya sobat

  1. Perhatikan Gaya Bahasa

Cara Berkomunikasi yang Baik

Sobat harus bisa menyesuaikan gaya bahasa apa yang harus di gunakan ketika berkomunikasi, misal gaya bahasa yang sifatnya formal ketika berbicara dengan atasan atau rekan yang usianya jauh lebih tua. Intinya perhatikan gaya bahasa yang sesuai dengan lawan bicara kita saat itu ya.

Tolak Ukur Komunikasi yang Efektif

Tolak ukur yang bisa menandakan efektif atau tidaknya sebuah komunikasi adalah ketika sobat mampu menyampaikan pesan dengan baik dan dapat dipahami oleh lawan bicara. Karena hal tersebut menandakan bahwasannya penggunaan bahasa yang digunakan oleh sobat baik dan menguasai materi.

Selain itu kemampuan dalam mendengarkan dengan baik, ketika lawan bicara menyampaikan pesan juga merupakan hal yang cukup penting untuk mewujudkan terciptanya komunikasi yang efektif. Mungkin banyak yang menanggap untuk menciptakan sebuah komunikasi yang efektif merupakan hal yang mudah, faktanya skill untuk menunjang tercapainya komunikasi yang efektif juga harus sering di asah ya. Sobat bisa mendalami cara melatih skill komumikasi dengan membaca artikel berikut.

Baca di sini : https://detiknusantara.net/cara-meningkatkan-skill-komunikasi/

Akhir Kata

Nah itu dia beberapa sharing cara berkomunikasi yang baik dari admin, semoga bisa bermanfaat untuk sobat semua yaaa 😊  

error: